MongoDB merupakan sebuah database yang memiliki konsep NoSQL, istilah ini dapat diartikan secara awam dengan non relasional karena sama sekali berbeda dengan konsep RDBMS (relational database management system). Saat membuat satu tabel di MongoDB, di dalam suatu kolom baris bisa terdapat baris lain yang tertanam (embedded document). Bahkan setiap baris data di tabel MongoDB dapat memiliki kolom yang berlainan dengan baris lainnya. Baris pertama bisa mempunyai 20 kolom, baris keseratus atau keseribu mungkin saja mempunyai 40 kolom. Jika di RDBMS, kolom sebuah baris harus sama dengan baris yang lain atau berfifat fixed, tabel di MongoDB pun dapat dibuat selayaknya tabel yang ada di RDBMS
Beberapa istilah dasar yang harus dimengerti dalam konsep yang diusung oleh MongoDB adalah sebagai berikut:
- Tabel di MongoDB dinamakan collections
- Rows di MongoDB dinamakan documents
- Setiap documents dapat berisi kolom yang berbeda dengan documents lainnya
- Sebuah collections dapat membuat setiap documents memiliki kolom yang sama dengan membuat parameter capped menjadi true saat pembuatan collection
- Query yang digunakan oleh MongoDB tidak menggunakan bahasa query seperti SQL
- Secara default setiap membuat documents baru, id dari documents tersebut akan tercipta otomatis. Jadi tidak diperlukan lagi membuat id sendiri jika membutuhkan id.
NoSQL bukan merupakan bahasa, NoSQL adalah sebuah mekanisme untuk menyimpan data dan mengambil data yang dilakukan oleh database kita. NoSQL tidak membutuhkan data model relasional dan bahasa SQL. NoSQL menggunakan metadata pada database kita dan memanfaatkan index dari data tersebut. NoSQL mempunyai empat mekanisme, yaitu:
- Table-oriented, contoh: Google dengan Big Table dan Facebook dengan Cassandra
- Graph-oriented
- Document-oriented database: MongoDB, CouchDB
- Key-value store, contoh: Memcache dan Redis
Sebenarnya banyak platform bahasa yang telah menyediakan driver MongoDB sehingga tidak diperlukan lagi melakukan pemasangan driver atau extension MongoDB secara terpisah, platform bahasa tersebut antara lain:
- Java (Spring Framework)
- Python
Untuk menggunakan platform bahasa tersebut diatas sepertinya membutuhkan effort yang tidak sedikit jika sebelumnya nyaris tidak pernah menggunakan platform bahasa tersebut. Oleh karena itu, dalam lab kali ini terpilih platform bahasa PHP, meskipun lumayan terkendala dibagian pemasangan extensi/driver, dan metode yang adanya perbedaan metode cara pengaksesan antara extensi/driver yang mendukung MongoDB 3.2 dengan MongoDB 3.4, sehingga untuk memperlancar pola pikir bagaimana konsep NoSQL bekerja maka gunakanlah daftar alat yang terdaftar setelah bagian ini.
MongoDB akan sangat powerfull jika digunakan untuk menangani data-data yang tidak bersifat transaksional yang membutuhkan konsistensi data tingkat tinggi, contoh kasus yang tepat yang menggunakan konsep NoSQL adalah seperti aplikasi blog, analisis data mining twitter/facebook, dan konsep big data.
Daftar tools yang digunakan
Platform: Windows 7
PHP Version 5.6.32
Compiler: MSVC11 (Visual C++ 2012), Architecture: x86, Thread Safety: enabled (thats mean TS)
XAMPP 3.2.2 because still use PHP version 5.6
MongoDB Version 3.2
Instalasi dan Konfigurasi MongoDB
Dalam lab ini akan digunakan platform Microsoft Windows, sehingga dapat digunakan mesin windows yang terpasang langsung pada laptop atau jika tidak ingin Windows utama kotor maka opsi menggunakan virtual machine adalah opsi terbaik. Windows yang digunakan minimal Windows 7.
1. Instalasi XAMPP
Download XAMPP versi 3.2.2 melalui website resmi di https://www.apachefriends.org/, kenapa versi 3.2.2 dipilih? Karena XAMPP ini masih menggunakan versi PHP 5.6 yang akan kompatibel dengan driver/extension MongoDB untuk PHP dengan metode pengaksesan yang telah familer digunakan oleh banyak pengembang.
2. Instalasi MongoDB
Hal pertama yang mesti dilakukan adalah men-download MongoDB melalui http://www.mongodb.org/downloads, dan pastikan file binary MongoDB adalah versi 3.2. Setelah ter-download, jalankan file executable dari MongoDB tersebut untuk memulai instalasi, diplatform windows tahap instalasi MongoDB mestinya tidak terlalu susah untuk dilakukan, tinggal ikuti saja wizard-nya sampai selesai.
Jika menggunakan metode instalasi default maka direktori instalasi akan berada pada c:\Program Files\MongoDB\Servers\3.2.
Cara bermain dengan MongoDB di Windows adalah sebagai berikut:
– Buatlah direktori untuk menyimpan data mongodb, misal di c:\mongodata, jika menggunakan cli, dapat digunakan perintah “mkdir c:\mongodata”
– Jalankan command promp, kemudian masuk ke direktori instalasi yang berada pada c:\Program Files\MongoDB\Servers\3.2\bin
– Jalankan service/daemon dari MongoDB (mongod.exe), mongod berasal dari kata “mongo daemon”, dengan perintah “mongod –dbpath c:\mongodata –storageEngine=mmapv1
c:\Program Files\MongoDB\Servers\3.2\bin> mongod –dbpath c:\mongodata –storageEngine=mmapv1
- Download driver melalui https://pecl.php.net/package/mongodb, lebih spesifiknya melalui alamat https://pecl.php.net/package/mongodb/1.3.2/windows, dan lebih spesifiknya lagi melalui alamat http://windows.php.net/downloads/pecl/releases/mongodb/1.3.2/php_mongodb-1.3.2-5.6-ts-vc11-x86.zip
- Ekstrak file php_mongodb-1.3.2-5.6-ts-vc11-x86.zip, ambil php_mongo.dll, kemudian pindahkan ke direktori c:\xampp\php\ext
- Kemudian beralihkan ke direktori c:\xampp\php\ dan bukalah file php.ini dengan menggunakan editor favorit, kemudian tambahkan perintah berikut pada baris kelompok extensions: extensions=php_mongo.dll
- Restart Apache