TcPDF ternyata lumayan fleksibel dan lumayan membantu dalam menyelesaikan masalah reporting dalam platform web application, selama ini kelemahan membangun aplikasi melalui web adalah dibagian reporting, belum terdapat alat yang benar-benar senyaman membuat report dengan platform desktop programming (crystal report, active report dll), meskipun teman saya ada yang berhasil mengkombinasikan antara platform web dengan platform desktop dengan menggunakan Java Scala, sejauh ini saya belum bisa mengadopsi metode itu dan belum menemukan metode yang sangat tepat untuk masalah ini. Tapi ya sudahlah, TcPDF bisa dibilang powerfull. Baik, kali ini tutorial cara menambahkan font di TcPDF, karena secara default TcPDF hanya menyertakan beberapa jenis font saja, dan kemungkinan besar tidak bisa memenuhi kebutuhan jenis font yang diinginkan.

Anda harus menggunakan alat bernama tcpdf_addfont.php yang biasanya tersimpan dalam direktori /tools, berikut langkah-langkah menggunakannya

  • Misal direktori project saya ada di c:/wamp/www/tcpdfreport/, direktori font tcpdf berada pada c:/wamp/www/tcpdfreport/fonts/
  • Copy font berekstensi .ttf misalnya arial.ttf ke direktori fonts
  • Jalankan command promt
  • Ketikkan perintah berikut >php c:/wamp/www/tcpdfreport/tools/tcpdf_addfont.php -i c:/wamp/www/tcpdfreport/fonts/arial.ttf
  • Jika sukses akan muncul pesan seperti
  • >>> Converting fonts for TCPDF:
    *** Output dir set to /path/to/tcpdf/fonts/
    +++ OK : /path/to/fonts/arial.ttf added as arial
    >>> Process successfully completed!
  • Perhatikan di direktori /fonts akan tercipta beberapa 3 file yang masing-masing bernama arial.ctg.z, arial.php, arial.z
  • Terakhir tambahkan $pdf->SetFont(‘arial’, ‘’, 12, “, ‘false’);

Sumber: https://tcpdf.org/docs/fonts/